Minggu, 18 April 2010

3 Teknik Dasar Penting Coreldraw




Ini Artikel pertama saya tentang CorelDraw. Mungkin beberapa di antara anda telah familiar dengan Program pengolah gambar vektor ini. Penggunaan program ini terbilang sangat mudah. Jangan pernah takut untuk belajar mengunakan sofware ini karena menurut saya Coreldraw ini sangat mudah di gunakan Bahkan untuk orang awam sekalipun.

Anda tau? Awalnya saya mencoba untuk menggunakan Program ini secara otodidak. Awalnya karena ke tertarikan saya belajar mendesain Baju. So Program ini sangat mudah untuk di gunakan. setelah mempelajari Coreldraw selama 3 tahun, saya menyimpulkan bahwa Teknik dasar yang wajib kita kuasai adalah Teknik Trimming, Welding, dan Teknik Intersecting.



  • Teknik Trimming adalah Teknik yang kita lakukan untuk memotong suatu objek dengan objek lainya (catatan : hanya berlaku pada Gambar berbasis Vektor). Di Coreldraw Menyediakan tool Trim dengan Icon Seperti ini . Tool Trim akan terlihat jika kita sudah Memblok 2 Gambar yang siap untuk di potong.






Sebagai contoh , buat 2 Gambar vektor kotak dengan mengunakan Tools Retangle Tool atau tekan tombol F6 untuk mengaktifkannya. Beri warna yang berbeda, Kemudian tumpuk gambar tersebut seperti yang tampak pada gambar diatas. Blok ke dua Gambar tersebut Kemudian klik Tool Trim.




Hasil trim di tunjukan oleh gambar di atas, Perhatikan Bentuk kotak Kuning yang sudah berubah.










  • Theknik Welding adalah Teknik yang kita lakukan untuk mengabungkan suatu objek dengan objek lainya (catatan : hanya berlaku pada Gambar berbasis Vektor). Di Coreldraw Menyediakan tool Weld dengan gambar tool seperti ini . Tools Weld akan terlihat jika kita sudah Memblok 2 Gambar yang siap untuk di digabungkan.




Sebagai contoh , buat 2 Gambar vektor kotak dengan mengunakan Tools Retangle Tool atau tekan tombol F6 untuk mengaktifkannya. Beri warna yang berbeda, Kemudian tumpuk gambar tersebut seperti yang tampak pada gambar diatas. Blok ke dua Gambar tersebut Kemudian klik Tool Weld .




Maka hasilnya akan seperti gambar diatas. Sedangkan untuk warna gambar akan berubah sesuai dengan warna gambar vektor yang di psisinya paling bawah.

  • Teknik Intersecting adalah Teknik yang kita lakukan untuk mengambil irisan dari potongan 2 objek(catatan : hanya berlaku pada Gambar berbasis Vektor). Di Coreldraw Menyediakan tool Intersect dengan Icon Seperti ini . Tools Intersect akan terlihat jika kita sudah Memblok 2 Gambar yang siap untuk di buat irisannya.






Sebagai contoh , buat 2 Gambar vektor kotak dengan mengunakan Tools Retangle Tool atau tekan tombol F6 untuk mengaktifkannya. Beri warna yang berbeda, Kemudian tumpuk gambar tersebut seperti yang tampak pada gambar diatas. Blok ke dua Gambar tersebut Kemudian klik Tool Intersect.




Hasilnya akan tampak setelah ke dua objek yang di Intersect di pisahkan. Perhatikan Gambar vektor kotak kecil. Itulah hasil Intersecting.









Dari 3 Teknik itu yang paling banyak di gunakan adalah Teknik Trimming salah satu dari hasil teknik Trimming ini bisa dilahat pada gambar 1 di bawah ini.





Bukanya sombong tetapi saya tidak menemukan cara lain lagi untuk membuat gambar vektor seperti gambar no 1 di atas. Anda pun bisa mengembangkan Teknik Trimming tersebut., Memang ada satu cara yang lebih ribet lagi yaitu dengan menggambar menggunakan Pen Tool atau Berzier Tool, Namun memang membutuhkan waktu dan ketelitian untuk menggambar seperti gambar 1 diatas. Hasil dari theknik triming yang saya buat secara sederhana dengan mengunakan CorelDraw X4 adalah seperti gambar di Bawah ini.




Jangan pikir saya mau menghabiskan banyak waktu dengan menggambar secara manual, Bentuk gambar di atas itu adalah hasil dari menggunakan Teknik Trimming. Kalo ga percaya gambar di bawah ini adalah beberapa gambar vektor yang saya butuhkan untuk Menghasilkan gambar seperti di atas.






Dengan Teknik Trimming anda bisa menghemat banyak waktu anda. Anda pun bisa mengembangkan 3 Teknik dasar yang saya jelaskan di atas seusai dengan Kreasi atau Ide yang anda miliki.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Download lengkap artikel ini dalam bentuk PDF disini "3 Teknik Dasar Penting Coreldraw pdf Download"
Ditulis oleh : Radhityanote's Admin dari Belajar Desain Grafis



Jika ingin mempublikasikan artikel ini di Blog anda, silahkan copy paste kode HTML di bawah ini:





Suport to :
NegeriAds.com Solusi Berpromosi | NegeriAds.com Solusi Berpromosi | NegeriAds.com Solusi Berpromosi
Bali Wedding Photography | Bali Wedding Photographer


Live Music